VIVAbola - Tuan rumah Brasil akan mendapatkan keuntungan saat membuka laga Piala Dunia 2014 melawan Kroasia, 12 Juni 2014. Pada laga di Sao Paulo itu, Kroasia dipastikan tak bisa menurunkan kekuatan terbaik.
Dua pilar Vatreni: striker Mario Mandzukic dan bek Josip Simunic masih menjalani skorsing dari FIFA. Mandzukic harus menjalani skorsing satu laga usai mendapatkan kartu merah pada laga playoff zona Eropa melawan Islandia.
Sedangkan Simunic diganjar hukuman 10 laga. Itu setelah ia dianggap oleh FIFA telah memimpin fans Kroasia meneriakkan yel-yel pro-Nazi usai menang atas Islandia. Jika tak mengajukan banding, maka Simunic dipastikan tak bisa tampil di Piala Dunia 2014.
Tanpa Mandzukic akan menjadi kehilangan besar bagi pelatih Niko Kovac. Karena pemain 27 tahun ini menjadi andalan di lini depan Bayern Munich dan timnas Kroasia.
Sedangkan Simunic yang sudah berusia 36 tahun mungkin masih bisa digantikan oleh beberapa bek lainnya. Meski ia sangat berpengalaman karena punya catatan penampilan (caps) 105 laga bersama Timnas Vatreni.
Selain duet Kroasia itu, beberapa pemain juga harus absen di laga pertama negaranya di Piala Dunia 2014 akibat mendapatkan skorsing dari FIFA. Fredy Guarin akan absen saat Kolombia melawan Yunani. Demikian pula kiper Iran, Sosha Makani, absen saat melawan Nigeria. (eh)
Original Post by: http://bola.viva.co.id/news/read/484356-lawan-brasil-di-laga-pembuka-piala-dunia--kroasia-tanpa-2-pilar