Spanyol akan menghadapi El Salvador di Washington DC.
Sabtu, 1 Maret 2014, 20:57 WIB
VIVAbola - Spanyol telah mengumumkan pertandingan persahabatan terakhir sebelum Piala Dunia 2014. La Furia Roja akan menghadapi El Salvador di Washington DC, Amerika Serikat.
Menurut laporan Football Espana, Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) telah memastikan laga tersebut berlangsung pada 7 Juni 2014. Juara bertahan Piala Dunia dan Piala Eropa ini akan bertanding di FedEx Field, yang merupakan markas tim Washington Redskins American.
Para pemain yang dipilih pelatih Vicente Del Bosque akan berkumpul di Madrid, Senin 26 Mei 2014. Mereka dikumpulkan 19 hari sebelum laga perdana Spanyol melawan Belanda di Arena Fonta Nova, Salvador da Bahia.
Setelah itu, Spanyol akan melakoni laga persahabatan melawan Bolivia di Stadion Sanchez Pizjuan Sevilla pada 30 Mei 2014. Tim akan beristirahat dua hari. Pada 2 Juni, usai berlatih di Madrid, Iker Casillas dan kawan-kawan akan melakoni perjalanan ke Washington.
Skuad Spanyol akan mempersiapkan diri untuk laga melawan El Salvador di Universitas Katholik, Washington. Selanjutnya, pada 8 Juni, La Furia Roja berangkat ke Curitiba, Brasil, dan bersiap diri untuk Piala Dunia.
Spanyol akan melakoni pertandingan pertama penyisihan grup B Piala Dunia melawan Belanda pada 13 Juni 2014. Setelah itu, mereka akan menghadapi Chile (18 Juni) dan Australia (23 Juni). (art)
Lihat berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.
Original Post by: http://pialadunia.viva.co.id/news/read/485300-el-salvador--lawan-terakhir-spanyol-jelang-piala-dunia